Ini ! Tips Cara Bermain Game Among Us Untuk Pemula

Pasngegame - Popularitas game Among Us di tahun 2020 sangat fenomenal sekaligus bisa dikatakan menyaingi game-game populer lainnya semisal PUBG Mobile, Free Fire, atau Worm Zone io yang belum lama ini juga cukup viral.

Merujuk data di Google Play Store, sampai saat ini game Among Us sudah berhasil diunduh atau dipasang lebih dari 100 juta pengguna ponsel berbasis android.

Seiring dengan popularitanya, bisa dipastikan banyak pula muncul pemain-pemain pemula yang juga ingin mencoba merasakan keseruan permainan ini. So, pada posting kali ini mimin akan mencoba berbagi beberapa tips bermain Among Us untuk sobat yang masih pemula berdasarkan pengalaman mimin setelah mencoba beberapa kali memainkannya.

Tips Bermain Among Us Untuk Pemula

Bagi sobat yang masih pemula dalam permainan ini, sebenarnya untuk memainkannya cukup simpel. Jika sobat berperan sebagai Crewmates, otomatis sobat mempunyai tugas menyelesaikan misi (task) yang diberikan dalam game serta mengusir Impostor. Sedangkan jika kebagian peran sebagai Impostor maka tugasnya adalah kebalikan dari Crewmates, yakni melakukan sabotase atau membunuh Crewmates.

Selanjutnya jika sobat kebagian tugas menjadi Crewmates, tips dari mimin sendiri sih sering-sering aja memainkan game ini, agar sobat terbiasa dan sedikit hapal tiap lokasi yang ada dalam map yang sedang dimainkan. Kalau sobat sudah terbiasa dan hapal tiap lokasi dalam map permainan sobat akan lebih leluasa dalam pergerakan atau pindah lokasi karena tugas (task) yang diberikan dalam game akan berubah-ubah tiap kita memulai permainan baru.

Selain menyelesaikan task atau tugas dalam game, Crewmates juga harus terus waspada akan pergerakan pemain lain meskipun sesama Crewmates terlebih pada pemain yang cuma mondar-mandir atau pindah-pindah lokasi tanpa mengerjakan task, bisa jadi dia adalah Impostor yang sedang cari mangsa.

Untuk lebih cepat dalam memahami game Among Us untuk pemula baik dari segi lokasi maupun tugas, sobat bisa sering-sering mencoba menu freeplay yang sudah disedikan oleh pengembang game.

Tampilan menu freeplay game Among Us
Tampilan menu freeplay game Among Us

Dalam menu freeplay sobat bisa mencoba bermain sendiri tanpa ada gangguan dari Impostor pada semua map yang ada dalam game, mulai dari The Skeld, Mira HQ, atau Polos.

Saat bermain dalam mode ini, sobat tetap akan diberi tugas atau task yang sudah ditentukan. Ketika semua tugas sudah dikerjakan maka permainan akan direset dan tugas-tugasnya pun akan diganti. Jika dirasa sudah cukup paham atau bosan bermain sendiri tanpa tantangan ya tinggal keluar aja sob. he he :-)

Berikut beberapa pratinjau mini map tiap peta dalam game Among Us ketika mencoba memainkan mode freeplay.

*catatan: klik gambar jika dirasa masih kurang jelas.

preview mini map the skeld Among Us
preview mini map the skeld Among Us

preview mini map mira hq Among Us
preview mini map mira hq Among Us

preview mini map polus Among Us
preview mini map polus Among Us

Oke, menurut mimin cukup sampai di sini posting tentang tips bermain Among Us sepengetahuan mimin.

Jika, sobat mempunyai tips-tips lain yang dirasa cukup bermanfaat bagi teman-teman yang masih pemula dalam permainan Among Us jangan sungkan-sungkan untuk membagikannya di kolom komentar.

Jangan lupa baca juga posting mimin sebelumnya tentang tips bermain Among Us lebih seru dengan teman dan keluarga.

Comments